
Kaliber39.com-Madina-Hartono S.P.M.SI pindah tugas jadi Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Provinsi Sumatra Barat, sementara penggantinya Agusman S.P, M.Sc yang sebelumnya jabat Kepala BKSD Provinsi Kalimantan, saat ini resmi jabat Kepala Taman Nasional Batang Gadis (TNBG) Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Kamis (15/5/25).
Pergantian kepemimpinan ini ditandai dengan acara pisah sambut yang dilaksanakan di halaman Kantor TNBG Madina, Kelurahan Pidoli Dolok Kecamatan Panyabungan.
Pisah sambut ini dihadir Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi, Dandim diwakili Kormail 13 Panyabungan, Polres diwakili Polsek Panyabungan, beberapa Pimpinan OPD terkait, serta tamu undangan lainnya.
Hartono dalam sambutannya mengatakan," saya ucapkan banyak terima kasih kepada bapak-bapak dan ibu semuanya yang mana pada kesempatan hari ini kami mungkin kurang lebih 416 hari bergabung bersama bapak ibu di Kabupaten Mandailing Natal.Tentunya selama kami bergabung berkomunikasi berinteraksi berkolaborasi banyak sekali hal-hal yang mungkin tidak terkena di hati, dan saya minta maaf,"ucapnya.
Terima kasih kepada ibu Wakil Bupati yang sudah sangat-sangat luar biasa mendukung kami di TNBG di dalam pengelolaan kawasan satu-satunya yang ada di Kabupaten Mandailing Natal.
"Tentunya tanpa dukungan tanpa arahan dari ibu dan pemerintah Kabupaten kami bukan siapa-siapa makanya pada kesempatan hari ini karena ini sesuatu hal yang biasa promosi rotasi, adalah hal yang biasa pada kesempatan ini kami mohon izin mohon diri bapak ibu dan kawan-kawan semuanya.
"kami harus melaksanakan tugas di tempat yang baru konservasi sumber daya alam Sumatera Barat tentunya ini adalah jarak yang tidak begitu jauh Kami mohon doanya dari bapak dan ibu semuanya.Atas nama pribadi dan keluarga mungkin selama ini kurang lebih 416 hari ini banyak sekali permasalahan banyak sekali kesalahan di dalam bergaul di dalam berkomunikasi karena kami juga manusia biasa tentunya sekali lagi kami mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada bapak dan ibu semuanya dan ini bukan suatu perpisahan akan tetapi ini adalah sesuatu di mana kita akan membangun konservasi di tempat yang lain,” ucapnya.
"Sementara Wakil Bupati (Wabub) dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Hartono yang dalam 416 hari telah bertugas dengan baik di Bumi Gordang Sambilan ini sebagai kepala TNBG.
”Terimakasih atas dedikasinya selama ini, semoga sukses dan selamat bertugas di tempat baru sebagai kepala di Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Provinsi Sumatra Barat,” ucapnya
Kepada Agusman S.P, M.Sc Kepala TNBG yang baru Wabub mengucapkan selamat datang dan bertugas di Kabupaten ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madina siap membantu demi kelancaran tugasnya di tempat yang baru ini.
” Selamat datang, tentunya kita dari Pemkab Madina akan mendukung penuh kinerja kepala TNBG yang baru ini, sama seperti pejabat yang sebelumnya,” pungkasnya.
(Alf)